DP2KBP3A Kab Kediri Gelar Updating Pendataan Perempuan Kepala Keluarga 2024

    DP2KBP3A Kab Kediri Gelar Updating Pendataan Perempuan Kepala Keluarga 2024

    Kediri - Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan, dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A) Kabupaten Kediri menggelar kegiatan Updating Pendataan Perempuan Kepala Keluarga (PEKKA) sebagai langkah strategis untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. 

    Kegiatan updating data Pekka yang berlangsung di wilayah Kabupaten Kediri, Selasa (19/11/2024).

    Kepala DP2KBP3A Kabupaten Kediri dr Nur Wulan Andadari menyampaikan bahwa kegiatan ini, yang juga menjadi bagian dari rangkaian peringatan Hari Ibu ke-96 Tahun 2024, bertujuan memperbarui informasi terkait kondisi sosial, ekonomi, dan kebutuhan PEKKA, sehingga program pemberdayaan dan bantuan dapat lebih tepat sasaran. 

    "Dengan menggunakan metode survei dan wawancara langsung, tim pendataan menyasar beberapa Kecamatan di Kabupaten Kediri untuk memastikan data yang dihimpun mencerminkan situasi terkini, " ucapnya.

    Lanjut Kepala DP2KBP3A Kab Kediri mengatakan bahwa pendataan PEKKA merupakan bagian dari komitmen Pemerintah Kabupaten Kediri untuk mendukung pemberdayaan perempuan, khususnya yang menjadi tulang punggung keluarga. 

    Data hasil pemutakhiran akan digunakan sebagai acuan dalam penyusunan program-program prioritas, seperti pelatihan keterampilan, bantuan sosial, dan akses layanan kesehatan. 

    "Dengan akurasi data yang lebih baik, diharapkan PEKKA di Kabupaten Kediri mendapatkan perhatian yang maksimal sesuai dengan kebutuhan mereka, " ungkapnya.(adv)

    kediri
    Prijo Atmodjo

    Prijo Atmodjo

    Artikel Sebelumnya

    Pemkab Kediri Dulang PAD Hasil Lelang Bongkaran...

    Artikel Berikutnya

    Bupati Kediri Respon Cepat Aduan Warga Terkait...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Ketua Dewan Pers Apresiasi Polri sebagai Lembaga Publik Informatif
    Rustika Herlambang Apresiasi Polri Raih Penghargaan Keterbukaan Informasi Publik, Bukti Komitmen Transparansi
    Leonardy Harapkan Kongres PB Lemkari Akhir Januari 2025
    Kakorlantas Polri Gelar Latihan Pra Operasi Lilin 2024 Pengamanan Natal dan Tahun Baru 2025
    Bisnis Berbasis Komunitas: Mengelola Risiko, Meningkatkan Skalabilitas, dan Membangun Mental Wirausaha

    Ikuti Kami